Berikan Arahan Kepada Perwira di Mimika, Ini Pesan Tegas Kapolda Papua Tengah

Minggu, 2 Februari 2025 - 05:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Papua – Kapolda Papua Tengah Brigjen Pol Alfred Papare, S.I.K. memberikan arahan kepada perwira di jajaran Polres Mimika.

Kegiatan tersebut berlangsung di ruang Vicon Polres Mimika dan dihadiri oleh Kapolres Mimika, Wakapolres, Kabag Ren, serta sejumlah perwira dan Kapolsek di Jajaran Polres Mimika, Sabtu (01/02/2025).

Dalam sambutannya, Kapolda menekankan pentingnya Polres Mimika sebagai barometer di Papua dan Papua Tengah. Ia mengingatkan bahwa semua personel di Papua ingin bertugas di Polres Mimika dan mendorong perwira untuk mempersiapkan diri untuk kemungkinan rotasi jabatan.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolda juga menggarisbawahi perlunya perubahan mindset dalam pelaksanaan tugas. Ia menekankan bahwa penghargaan dan jabatan harus diberikan berdasarkan prestasi, bukan berdasarkan kedekatan dengan pejabat tertentu atau praktik sogok.

Lebih lanjut, Kapolda menekankan pentingnya pelayanan cepat dan baik kepada masyarakat, sesuai dengan arahan Presiden agar birokrasi tidak menyulitkan warga. “TNI/POLRI harus hadir di tengah masyarakat, karena kita digaji dari uang rakyat,” ujarnya.

Kapolda juga mengingatkan anggota untuk tidak terjebak dalam zona nyaman dan agar selalu proaktif dalam menanggapi pengaduan masyarakat. Ia meminta Kapolres untuk mencatat kinerja para perwira dan melaporkannya secara berjenjang untuk memaksimalkan kinerja.

Di akhir arahannya, Brigjen Pol Alfred Papare mengingatkan semua anggota untuk selalu menjaga kesehatan, bertugas dengan ikhlas, dan saling mendukung dalam menjalankan tugas.

Kegiatan berlangsung dengan aman dan terkendali, menandai komitmen Polres Mimika dalam meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.(rd)

Berita Terkait

Meninjau Lokasi Dapur Sehat, Kapolda Papua Dampingi Badan Gizi Nasional
Kapolda Papua Laksanakan Groundbreaking SMA Unggulan Kemala Taruna Bahyangkara Melalu Zoom Meeting
Bid Propam Polda Papua Lakukan Gaktiblin Kepada Personel Polda Papua, Tekankan Displin dan Profesionalisme
Buka Puasa Bersama, Polda DIY Bagikan Tali Asih Kepada Sejumlah Panti Asuhan di Yogyakarta
Kapolda DIY Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta
Irwasda Polda Aceh Hadiri Pembukaan Aceh Ramadhan Festival 2025
Kapolda Papua Lakukan Safari Ramadhan di Masjid Al-Muhajirin Koya Barat, Kota Jayapura
Perkuat Sinergitas, Wakapolda Papua Buka Puasa Bersama Insan Pers
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:18 WIB

Meninjau Lokasi Dapur Sehat, Kapolda Papua Dampingi Badan Gizi Nasional

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:16 WIB

Kapolda Papua Laksanakan Groundbreaking SMA Unggulan Kemala Taruna Bahyangkara Melalu Zoom Meeting

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:07 WIB

Bid Propam Polda Papua Lakukan Gaktiblin Kepada Personel Polda Papua, Tekankan Displin dan Profesionalisme

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:05 WIB

Buka Puasa Bersama, Polda DIY Bagikan Tali Asih Kepada Sejumlah Panti Asuhan di Yogyakarta

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:04 WIB

Kapolda DIY Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta

Berita Terbaru