Hasil Pemeriksaan Bidlabfor Polda Papua Terkait Barang Bukti Pengrusakan Dua Unit Mobil di Depan Kantor PT. Media Redaksi Jubi

Senin, 21 Oktober 2024 - 12:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jayapura – Personil Bidlabfor Polda Papua bersama Personil Puslabfor Bareskrim Polri telah melakukan pemeriksaan mendalam terkait barang bukti pengrusakan dua unit mobil dengan menggunakan alat Instrumen Thermo Scientific FTIR Raman Gemini, pada Senin (21/10/2024).

Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., saat dikonfirmasi membenarkan pernyataan tersebut.

“Saat ini Personil Bidlabfor Polda Papua telah melakukan penyelidikan mendalam tentang benda yang digunakan untuk membakar dua unit kendaraan di depan Kantor PT. Media Redaksi Jubi,” ujar Kabid Humas Polda Papua.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kabid Humas menjelaskan bahwa terdapat barang bukti berupa 1 (satu) buah padatan berwarna hijau, 1 (satu) buah gel berwarna abu-abu corak, dan 2 (dua) buah swab abu, dan Personil Bidlabfor Polda Papua melaksanakan preparasi sampel bukti 2 (dua) buah sampel sumbu pada saat menggunakan alat Instrumen GCMS.

“Dan hasil dari pemeriksaan tersebut telah didapatkan bahwa 1 (satu) buah padatan berwarna hijau merupakan Polystrene (Polimer) yang berfungsi sebagai bahan tambahan untuk meningkatkan efek pembakaran dan suhu panas, kemudian 1 (satu) buah gel berwarna abu-abu corak adalah bahan yang sama yaitu Polimer, serta 2 (dua) buah swab abu yang merupakan jelaga hasil kebakaran dengan senyawa jenis karbon,” jelas Kabid.

Kabid Humas Polda Papua juga menambahkan terkait Bahan polimer yang sangat mudah ditemukan di masyarakat, serta bahan lainnya adalah slime yang biasa digunakan untuk bermain pada anak-anak.[rd]

Berita Terkait

Meninjau Lokasi Dapur Sehat, Kapolda Papua Dampingi Badan Gizi Nasional
Kapolda Papua Laksanakan Groundbreaking SMA Unggulan Kemala Taruna Bahyangkara Melalu Zoom Meeting
Bid Propam Polda Papua Lakukan Gaktiblin Kepada Personel Polda Papua, Tekankan Displin dan Profesionalisme
Buka Puasa Bersama, Polda DIY Bagikan Tali Asih Kepada Sejumlah Panti Asuhan di Yogyakarta
Kapolda DIY Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta
Irwasda Polda Aceh Hadiri Pembukaan Aceh Ramadhan Festival 2025
Kapolda Papua Lakukan Safari Ramadhan di Masjid Al-Muhajirin Koya Barat, Kota Jayapura
Perkuat Sinergitas, Wakapolda Papua Buka Puasa Bersama Insan Pers
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:18 WIB

Meninjau Lokasi Dapur Sehat, Kapolda Papua Dampingi Badan Gizi Nasional

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:16 WIB

Kapolda Papua Laksanakan Groundbreaking SMA Unggulan Kemala Taruna Bahyangkara Melalu Zoom Meeting

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:07 WIB

Bid Propam Polda Papua Lakukan Gaktiblin Kepada Personel Polda Papua, Tekankan Displin dan Profesionalisme

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:05 WIB

Buka Puasa Bersama, Polda DIY Bagikan Tali Asih Kepada Sejumlah Panti Asuhan di Yogyakarta

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:04 WIB

Kapolda DIY Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta

Berita Terbaru