Kabid Humas: Waspada Kejahatan, Polda Papua Imbau Orang Tua Tingkatkan Pengawasan Anak

Selasa, 28 Januari 2025 - 08:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Papua – Kepolisian Daerah Papua mengingatkan Masyarakat untuk lebih waspada terhadap lingkungan sekitar tempat tinggal.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom. menyampaikan ke seluruh Masyarakat Tanah Papua, terutama untuk orang tua, yakni untuk tidak membiarkan anak-anak bermain tanpa pengawasan, dan selalu meminta untuk memperhatikan orang yang tampak mencurigakan.

“Orang tua memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga anak-anak mereka. Jangan mudah percaya dengan orang-orang di sekitar tanpa mengenali latar belakangnya, karena kejahatan bisa datang dari orang yang dekat,” Ungkap Kombes Benny, Senin (27/01/2025).

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pesan ini disampaikan lantaran mengingat kasus Pelaku Pencabulan terhadap anak dibawah umur yang baru-baru ini sedang terjadi.

“Dalam tiga bulan terakhir kedua korban sering berkunjung ke kamar kos milik terduga pelaku yang selanjutnya terjalin keakraban antara pelaku dan kedua korban,” jelasnya.

Kabid Humas menambahkan, disaat korban bermain handphone di kamar pelaku kemudian pelaku berbaring di dekat korban lalu menggesek-gesek kemaluannya di celana bagian belakang korban.

“Peristiwa tersebut kemudian diketahui pihak keluarga korban, dimana kedua korban dilecehkan sebanyak enam kali dalam kurun waktu November 2024 hingga Januari 2025,” tambah Kabid Humas.

Polda Papua mengimbau masyarakat untuk aktif menjaga anak-anak mereka dan segera melapor ke pihak berwajib jika menemukan hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar. Keamanan anak adalah tanggung jawab bersama.(rd)

Berita Terkait

Meninjau Lokasi Dapur Sehat, Kapolda Papua Dampingi Badan Gizi Nasional
Kapolda Papua Laksanakan Groundbreaking SMA Unggulan Kemala Taruna Bahyangkara Melalu Zoom Meeting
Bid Propam Polda Papua Lakukan Gaktiblin Kepada Personel Polda Papua, Tekankan Displin dan Profesionalisme
Buka Puasa Bersama, Polda DIY Bagikan Tali Asih Kepada Sejumlah Panti Asuhan di Yogyakarta
Kapolda DIY Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta
Irwasda Polda Aceh Hadiri Pembukaan Aceh Ramadhan Festival 2025
Kapolda Papua Lakukan Safari Ramadhan di Masjid Al-Muhajirin Koya Barat, Kota Jayapura
Perkuat Sinergitas, Wakapolda Papua Buka Puasa Bersama Insan Pers
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:18 WIB

Meninjau Lokasi Dapur Sehat, Kapolda Papua Dampingi Badan Gizi Nasional

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:16 WIB

Kapolda Papua Laksanakan Groundbreaking SMA Unggulan Kemala Taruna Bahyangkara Melalu Zoom Meeting

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:07 WIB

Bid Propam Polda Papua Lakukan Gaktiblin Kepada Personel Polda Papua, Tekankan Displin dan Profesionalisme

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:05 WIB

Buka Puasa Bersama, Polda DIY Bagikan Tali Asih Kepada Sejumlah Panti Asuhan di Yogyakarta

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:04 WIB

Kapolda DIY Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta

Berita Terbaru