Kompol Clief : Terima Kasih Partisipasi Seluruh Masyarakat di Kota Jayapura atas Terselenggaranya Pilkada 2024 Aman dan Lancar

Jumat, 6 Desember 2024 - 07:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Papua – Secara Keseluruhan pelaksanaan rangkaian giat Pilkada 2024 di Kota Jayapura mulai dari Pemungutan Suara dan yang kini telah masuk ditahap rekapitulasi penghitungan hasil suara tingkat Distrik dan Kota Jayapura, situasi Kamtibmas masih tetap kondusif, itu semua terjadi karena peran semua pihak seluruh elemen masyarakat yang bersinergi bersama Pemerintah, Aparat Keamanan dan Penyelenggara Pilkada 2024.

Hal itu diungkapkan Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol. Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si melalui Kabag Ops Kompol Clief Gerald PH. Duwith, S.E., S.I.K., M.Si di Pokimak IV Distrik Jayapura Selatan saat monitoring pelaksanan PSU di TPS 17 Kelurahan Ardipura, Kamis (05/12) siang.

Secara khusus mewakili Kapolresta Jayapura Kota KBP Victor Mackbon, Kompol Clief menyampaikan ucapan terima kasih atas sinergitas yang telah terjalin baik dari pihak Pemerintah Kota Jayapura, jaran TNI dari Kodim 1701 Jayapura, Penyelenggara Pilkada mulai dari PPS hingga PPD dan rekan-rekan BKO dari Korps Brimob Polri serta seluruh elemen masyarakat di Kota Jayapura sehingga Pilkada 2024 di Kota Jayapura hingga saat ini masih tetap berjalan aman, lancar, tertib dengan kondusifitas Kamtibmas yang terus terjaga.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kabag Ops Kompol Clief menghimbau kepada seluruh warga Kota Jayapura, Pesta Demokrasi adalah Pesta Politik, tentunya yang namanya pesta harus berlangsung dengan baik, hak pilih adalah mutlak, silahkan gunakan hak pilih masing-masing, silahkan awasindan monitor setiap perkembangan, bila terjadi pelanggaran menurut masyarakat atau tidak sesuai, semua ada prosedurnya, silahkan ditempuh dengan tetap menjaga kondusifitas Kamtibmas.

“Mengingat kini kita sudah memasuki masa Advent menyambut perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru, sesuai himbauan Bapak Kapolresta untuk sampai tanggal 31 Desember semua pihak berperan untuk menjaga kondusifitas Kamtibmas, terutama perayaan Hari Natal,” ungkap Kompol Clief.

Kompol Clief kembali mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga yang ada di Kota Jayapura, mewakili pimpinan yakni Bapak Kapolresta atas peran serta dalam bekerjasama dan partisipasinya mewujudkan Pilkada 2024 di Kota Jayapura berlangsung aman dan tertib.(rd)

Berita Terkait

Personel Polresta Polda Papua Eratkan Ikatan Kekeluargaan Dengan Berbagi Takjil
Sat Samapta Polres Sarmi Polda Papua Laksanakan Pengaturan Aktivitas Masyarakat Berburu Takjil
Subsatgas Keladi Sagu Polres Jayapura Koordinasi dengan Dinas Kesehatan Terkait Data Penderita Penyakit Prioritas
Satgas Si-Ipar Polres Jayapura Bersinergi dengan SMA Kristen Koinonia Sentani untuk Edukasi Dunia Pendidikan
Polres Mimika Gelar Patroli Saat Sahur Dalam Rangka Safari Ramadahn
Polres Asmat Laksanakan Bakti Sosial Polri Presisi Bersama Masyarakat
Berkah Di Bulan Ramandhan, Polres Keerom Bersama Insan Pers Berbagi Takjil Kepada Masyarakat
Hendak Tanam Wawasan Kebangsaan di Sekolah, Satgas Si-Ipar Koordinasi dengan SMK N3 Jayapura
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 05:20 WIB

Personel Polresta Polda Papua Eratkan Ikatan Kekeluargaan Dengan Berbagi Takjil

Sabtu, 15 Maret 2025 - 05:19 WIB

Sat Samapta Polres Sarmi Polda Papua Laksanakan Pengaturan Aktivitas Masyarakat Berburu Takjil

Sabtu, 15 Maret 2025 - 03:52 WIB

Subsatgas Keladi Sagu Polres Jayapura Koordinasi dengan Dinas Kesehatan Terkait Data Penderita Penyakit Prioritas

Sabtu, 15 Maret 2025 - 03:51 WIB

Satgas Si-Ipar Polres Jayapura Bersinergi dengan SMA Kristen Koinonia Sentani untuk Edukasi Dunia Pendidikan

Jumat, 14 Maret 2025 - 21:59 WIB

Polres Mimika Gelar Patroli Saat Sahur Dalam Rangka Safari Ramadahn

Berita Terbaru