Momen Prabowo Beri Hormat ke Para Hakim: Rakyat Bergantung Pada Keputusan Saudara

Rabu, 19 Februari 2025 - 19:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, memberikan penghormatan kepada seluruh hakim di Indonesia dalam acara Sidang Istimewa Laporan Tahunan Mahkamah Agung (MA) Tahun 2024 yang digelar di Gedung Mahkamah Agung, Rabu (19/2/2025).

Dalam sambutannya, Prabowo menyampaikan penghormatan kepada para hakim sebagai bentuk apresiasi atas tugas berat yang mereka emban dalam menegakkan keadilan di Tanah Air.

“Saya ini mantan prajurit, saya punya suatu tradisi bahwa saya ingin hormat kepada seluruh para hakim di seluruh Indonesia,” ujar Prabowo.
Prabowo menyadari bahwa tanggung jawab para hakim sangatlah besar. Oleh karena itu, ia menegaskan dukungan penuh terhadap kinerja para hakim yang menjadi tumpuan harapan rakyat, terutama masyarakat kecil yang mencari keadilan.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Beban saudara sangat berat, karena setiap rakyat kita bergantung kepada keputusan-keputusan saudara. Rakyat kita berharap keadilan apalagi rakyat kita yang paling miskin, paling tidak berdaya, tempat terakhir mereka mencari keadilan adalah kepada para hakim,” lanjutnya.

Sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan para hakim, Prabowo menegaskan komitmennya untuk bekerja sama dengan lembaga legislatif guna memastikan kesejahteraan hidup yang layak bagi para hakim di seluruh Indonesia.

“Karena itu saya bertekad bekerjasama dengan legislatif. Kita harus memperbaiki kualitas hidup semua hakim. Maaf, beberapa kali saya katakan sebenarnya begitu bahwa kualitas hidup hakim-hakim kita harus yang terbaik,” tutupnya.

Sidang Istimewa Laporan Tahunan MA 2024 ini dihadiri oleh berbagai pejabat tinggi negara dan insan peradilan, serta menjadi ajang refleksi terhadap capaian dan tantangan dalam sistem peradilan di Indonesia.(fg/rd)

Berita Terkait

Menekraf Dukung Kegiatan DXI 2025, Siap Kolaborasi dengan Dyandra
DPR Minta BMKG Maksimalkan Modifikasi Cuaca di Jabodetabek Antisipasi Bencana Banjir
Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Perlu Dilakukan Guna Lindungi Hak Pencipta
Pemerintah Tetapkan 1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025
Muzani Minta Kader Gerindra Kawal Kepemimpinan Prabowo-Gibran Kedepan
Peluang Kerja Sama Wisata Halal Jadi Fokus Pertemuan Diplomasi Parlemen Indonesia-Kazakhstan
Presiden Prabowo Resmi Meluncurkan BPI Danantara
Moreno Berharap Pengembangan Energi Listrik Tidak Hanya untuk EV
Berita ini 135 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:38 WIB

Menekraf Dukung Kegiatan DXI 2025, Siap Kolaborasi dengan Dyandra

Jumat, 7 Maret 2025 - 10:14 WIB

DPR Minta BMKG Maksimalkan Modifikasi Cuaca di Jabodetabek Antisipasi Bencana Banjir

Jumat, 7 Maret 2025 - 10:13 WIB

Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Perlu Dilakukan Guna Lindungi Hak Pencipta

Jumat, 28 Februari 2025 - 20:43 WIB

Pemerintah Tetapkan 1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025

Kamis, 27 Februari 2025 - 19:19 WIB

Muzani Minta Kader Gerindra Kawal Kepemimpinan Prabowo-Gibran Kedepan

Berita Terbaru