Polri dan Grab Perkuat Kolaborasi untuk Pelayanan Optimal bagi Masyarakat

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 21:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – SSDM Polri melalui Biro Psikologi menandatangani perjanjian kerjasama dengan PT Grab Teknologi Indonesia.

Asisten Kapolri Bidang SDM Irjen Pol Dedi Prasetyo menyampaikan bahwa kerjasama ini adalah wujud komitmen Polri untuk terus beradaptasi dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat di era digital.

“Kolaborasi dengan Grab memungkinkan kami untuk lebih responsif dan inovatif dalam memberikan pelayanan yang dibutuhkan masyarakat. Kami percaya bahwa sinergi ini akan memperkuat upaya Polri dalam menjalankan tugas pokok sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat,” ujar Irjen Dedi Prasetyo.

ADVERTISEMENT

Ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Di kesempatan berbeda Kepala Biro Psikologi SSDM Polri Brigjen Pol Kristiyono mengatakan tujuan yang ingin dicapai melalui kerjasama ini adalah meningkatkan kualitas karyawan dan mitra PT Grab Teknologi Indonesia melalui kegiatan pendampingan, konsultasi, psikoedukasi dan penelitian psikologi.

Brigjen Pol Kristiyono menekankan kolaborasi ini berperan dalam meningkatkan layanan psikologis dan pengembangan sumber daya manusia.

“Kerjasama antara Polri dan PT Grab Teknologi Indonesia akan memberikan dampak positif tidak hanya bagi Polri dan PT Grab tapi kami juga memastikan dampaknya dirasakan masyarakat Indonesia pada umumnya,” Ujar Brigjen Pol Kristiyono.

Perwakilan Grab, Director Trust & Safety, Radhi Juniantino menyambut gembira kolaborasi ini.

“Kerjasama dengan Polri adalah langkah penting bagi kami untuk turut serta dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh pengguna layanan kami, baik mitra pengemudi maupun masyarakat umum. Kami berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan layanan yang lebih komprehensif,” ungkapnya.

Bentuk kerja sama yang dilakukan PT grab dengan Biro Psikologi SSDM Polri adalah:
● Pelatihan dan pendampingan untuk karyawan Grab (Grabbers) dan Mitra Pengemudi
● Meninjau kriteria penilaian untuk tes psikologi selama proses rekrutmen
● Memberikan supervisi untuk melakukan penilaian psikologi
● Melakukan studi dan penelitian psikologi.

Selain kerjasama dengan SSDM Polri, PT Grab juga menjalin kerjasama dengan institusi/lembaga seperti Universitas Indonesia, Kementerian PPPA, UNFPA, dan Komnas Perempuan sebagai komitmen membangun ekosistem yang aman.

Sementara bagi SSDM Polri, kerjasama dengan PT Grab Teknologi Indonesia menjadi bagian dari upaya berkelanjutan Biro Psikologi SSDM Polri dalam memperluas jangkauan dan kualitas pelayanan dengan menjalin kemitraan strategis dengan berbagai lembaga, seperti universitas, Bawaslu, IPDN, dan BP2MI.

Kerjasama antara SSDM Polri dengan PT Grab Teknologi Indonesia untuk sementara berlaku di Jakarta, Bandung, Medan, Surabaya dan Bali.

Penandatangan kerjasama ini dilakukan Kepala Biro Psikologi SSDM Polri Brigjen Pol Kristiyono dan Director Trust & Safety PT Grab Teknologi Indonesia Radhi Juniantino.[rd]

Berita Terkait

Polri Akan Tegas Tindak Preman Berkedok Ormas yang Ganggu Investasi
Kapolri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Polri, Kadivhumas Polri: “Rotasi untuk Perkuat Kinerja Institusi”
Polri dan Media Bersinergi Berbagi Takjil Serentak di Seluruh Indonesia
Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama, Kapolri Perkuat Sinergi dengan Media dan Masyarakat
Kapolri Terima Audiensi Ketua PBNU, Bahas Penanganan Kekerasan di Pesantren
Dialog Penguatan Internal Polri: Merajut Kebhinnekaan dan Meneguhkan Nilai Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045
Bareskrim Geledah Rumah Kades Kohod, Karopenmas: Statusnya Saksi
Kapolri Ungkap TNI-Polri Punya Pekarangan untuk Program Makan Bergizi Presiden Prabowo
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 20:57 WIB

Kapolri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Polri, Kadivhumas Polri: “Rotasi untuk Perkuat Kinerja Institusi”

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:04 WIB

Polri dan Media Bersinergi Berbagi Takjil Serentak di Seluruh Indonesia

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:09 WIB

Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama, Kapolri Perkuat Sinergi dengan Media dan Masyarakat

Kamis, 13 Februari 2025 - 22:44 WIB

Kapolri Terima Audiensi Ketua PBNU, Bahas Penanganan Kekerasan di Pesantren

Kamis, 13 Februari 2025 - 16:33 WIB

Dialog Penguatan Internal Polri: Merajut Kebhinnekaan dan Meneguhkan Nilai Kebangsaan Menuju Indonesia Emas 2045

Berita Terbaru